PESAWARAN, Saibetik.com – Komandan Brigade Infanteri (Danbrigif) 4 Marinir/BS, Kolonel Marinir Harry Indarto melepas prajurit terbaik dalam misi perdamaian Lebanon, meliputi Batalyon Mekanis (Yonmek) TNI Kontingen Garuda (Konga) XXIII-P dan Force Protection Company (FPC) TNI Kontingen Garuda (Konga) XXVI -N2 UNIFIL.
Dalam siara pers yang diterima Saibetik, pada misi tersebut Danbrigif 4 Marinir/BS Kolonel Harry Indarto memilih prajurit terbaik melalui serangkaian seleksi mulai dari tingkat Batalyon hingga tingkat Mabes TNI.
Selain itu seluruh personel sudah mengikuti latihan pra tugas/Pre Deployment Training (PDT) di Pusat Misi Pemeliharaan Perdamaian (PMPP) TNI Sentul Bogor.
“Misi perdamaian dunia atau PBB merupakan impian setiap prajurit maka dari itu bagi personel yang telah di berikan kepercayaan sudah seharusnya melaksnakan tugas tersebut dengan baik. Jaga nama baik diri sendiri, keluarga dan satuan dan tetap rendah hati sekama penugasan,” Kata Danbrigif.
Kolonel Harry menekankan kepada seluruh personel yang akan berangkat penugasan untuk memedomani jati diri prajurit Marinir. Bertindak dan bertingakh laku yang baik sehingga membawa nama harum bagi Kontingen Garuda, Marinir, TNI AL, TNI serta bangsa Indonesia
“Selama penugasan akan berinteraksi dengan personel dari negara lain jadi tampilkan yang terbaik sebagai prajurit Marinir yang memegang teguh sapta marga dan sumpah prajurit. Yang paling terakhir setiap personel tetap menjaga stamina dan kesehatan selama penugasa,” ujarnya.
Hadir dalam kegiatan tersebut seluruh perwira staf brigif 4 Marinir/BS, Komandan Batalyon 7 Marinir, Komandan Batalyon 9 Marinir, Komandan Kompi Markas Brigade 4 marinir/BS, Kasioplat Brigif 4 Marinir/BS.
Laporan Redaksi Saibetik