BANDAR LAMPUNG – Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung menggelar acara pisah sambut Komandan Kodim 0410/KBL, dari Kolonel (Inf) Romas Herlandes kepada Kolonel (Inf) Faisol Izuddin Karimi di Aula Semergou, Kamis (16/12/2021).
Dalam kegiatan itu, Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana memberikan piagam penghargaan kepada Kolonel (Inf) Romas Herlandes, atas pengabdian dan kerjasama yang baik selama menjalankan tugas sebagai Komandan Kodim 0410 Kota Bandar Lampung.
“Selamat jalan kepada Pak Romas dan selamat datang kepada Pak Faisol,” kata Wali Kota Eva.
Eva Dwiana berharap Dandim 0410/KBL Kolonel (Inf) Faisol Izuddin Karimi dapat berkolaborasi dengan Pemkot, khusunya situasi saat ini masih dalam menangani pandemi Covid-19.
“Insyaallah, Bunda Eva bersama Forkopimda akan mengadakan vaksinasi massal untuk anak usia 6-11 tahun,” ungkapnya.
Kolonel (Inf) Romas Herlandes menyampaikan apresiasi kepada Wali Kota Bandar Lampung, atas kinerjanya selama masa pandemi Covid-19.
“Pandemik sekarang sudah lebih baik dan menuju ke arah yang lebih baik lagi, sekarang sudah PPKM Level 1, tingkat paparan Covid-19 menurun, vaksinasi sudah di atas standar nasional dan meningkat,” ungkapnya.
Sementara Dandim 0410/KBL Kolonel (Inf) Faisol Izuddin Karimi juga mengapresiasi kiprah Kolonel (Inf) Romas Herlandes, dalam membangun soliditas dan kerja sama dengan Forkopimda Bandar Lampung.
“Terlebih menangani pandemi Covid-19 yang sampai saat ini masih sama-sama kita rasakan,” pungkasnya.
Pisah sambut dihadiri unsur Forkopimda dan Kepala OPD Pemkot Bandar Lampung.
Laporan Siska Purnama