SAIBETIK – Target Mandalika Racing Team Indonesia (MRTI) yang ditetapkan untuk balap Moto2 2021 cukup tinggi. Pada musim depan, ditargetkan tim masuk 10 besar.
Dilansir Otosia.com, Jumat (18/12/2020) Tidak hanya akan memiliki Sirkuit Mandalika, Indonesia juga akan berpartisipasi langsung dalam balap kelas Moto2 musim 2021. Nama Dimas Ekky menjadi pion untuk tim kolaborasi Mandalika Racing Team dan SAG Racing.
Seperti diketahui, Dimas sendiri pernah turun balapan di tahun 2019. Sedangkan pada tahun 2018 sendiri Dimas hanya mendapatkan kesempatan menjadi pembalap Moto2 karena mendapatkan wild card.
Kembalinya Dimas membalap di kelas Moto2 2021 nanti disambut baik oleh masyarakat Indonesia. Tentu dia akan menjadi jagoan untuk membawa nama Indonesia melalui kolaborasi dengan tim balap asal Spanyol.
Direktur Mandalika Racing Tim Indonesia, Kemalsyah Nasution mengungkapkan target mereka pada balapan Moto2 musim depan. Target tersebut cukup menarik.
“Target 2021, tim masuk 10 besar. Target memperoleh poin baru mereka tetapkan pada musim 2022,” kata Kemal.(SAI03)