SAIBETIK- Kabupaten Lampung Selatan kembali menorehkan prestasi membanggakan di bidang pelayanan publik. Dua unit kerja utama, yakni Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) serta RSUD Bob Bazar Lampung Selatan, sukses meraih penghargaan dari Kementerian PAN-RB atas kinerja unggul mereka dalam peningkatan mutu layanan.
Kedua instansi tersebut meraih predikat “Sangat Baik” dalam kategori Organisasi Penyelenggara Pelayanan Publik berdasarkan hasil Pemantauan dan Evaluasi Kinerja Penyelenggaraan Pelayanan Publik (PEKPPP) Tahun 2024.
Penghargaan diserahkan langsung oleh Asisten Deputi Pelayanan Publik Kementerian PAN-RB, Dr. Otok Kuswandaru, dalam acara yang berlangsung di Gedung Pusiban, Komplek Kantor Gubernur Lampung, Kamis (27/4/2025).
Turut hadir Wakil Menteri PAN-RB Komjen Pol (Purn) Purwadi Arianto, Gubernur Lampung Rahmat Mirzani Djausal, serta jajaran pejabat dari seluruh kabupaten/kota di Provinsi Lampung.
Wamen PAN-RB Purwadi Arianto menegaskan bahwa penghargaan ini merupakan bentuk pengakuan sekaligus tantangan untuk terus menjaga dan meningkatkan kualitas pelayanan publik.
“Pelayanan publik hari ini dituntut untuk berbasis data, responsif terhadap dinamika masyarakat, serta terintegrasi secara sistemik. Kita dorong terus ASN untuk adaptif dan profesional dalam menghadirkan layanan yang efisien dan mudah diakses,” tegasnya.
Ia juga menyoroti pentingnya pengembangan Mal Pelayanan Publik (MPP) sebagai wujud konkret reformasi birokrasi yang menyentuh langsung kebutuhan masyarakat.
Sementara itu, Bupati Lampung Selatan Radityo Egi Pratama mengapresiasi capaian tersebut sebagai hasil kerja keras seluruh perangkat daerah.
“Penghargaan ini menjadi bukti bahwa pelayanan yang dikerjakan dengan sepenuh hati akan menghasilkan kepercayaan dari masyarakat. Ini menjadi semangat baru bagi kami untuk terus berinovasi dan memberi yang terbaik bagi warga Lampung Selatan,” ujar Bupati.
Pemkab Lampung Selatan berkomitmen melanjutkan peningkatan kualitas layanan sebagai bagian dari tata kelola pemerintahan yang baik, bersih, dan humanis.***