SAIBETIK- Pergeseran jabatan di berbagai kementerian sudah menjadi hal biasa, tak terkecuali di Kementerian Perhubungan yang dipimpin oleh Dudy Purwagandhi, anggota Partai PAN. Namun, saya merasa terganggu dengan pergantian yang tampaknya dilakukan tanpa mempertimbangkan loyalitas dan integritas individu yang dicopot, terutama jika mereka merupakan pendukung dan loyalis Presiden Prabowo-Gibran.
Sebagai menteri, seharusnya Dudy Purwagandhi bisa lebih bijaksana dalam melihat rekam jejak dan kontribusi seseorang. Menggantikan mereka hanya untuk menempatkan orang-orang dari lingkaran tertentu tidak semestinya dilakukan, apalagi jika mereka telah menunjukkan dedikasi terhadap pekerjaan dan integritas.
Salah satu contoh yang saya soroti adalah pergantian direksi AirNav Indonesia/Perum LPPNPI, di mana saya menilai Bagus Sunjoyo yang menjabat sebelumnya merupakan sosok yang sangat baik, berintegritas, dan telah bekerja keras memajukan lembaga tersebut. Beliau juga merupakan anggota keluarga dari Bibit Waluyo, yang tidak hanya dikenal sebagai figur penting dalam relawan Prabowo, tetapi juga sebagai pendukung setia sejak Pilpres 2014, 2019, hingga 2024.
Saya berharap Dudy Purwagandhi dapat mempertimbangkan hal ini dengan lebih hati-hati dan tidak mengorbankan orang-orang yang telah menunjukkan komitmen mereka untuk kemajuan negara demi kepentingan politik semata. Sebab, mengganggu orang baik tidak akan mendatangkan kebaikan.***