SAIBETIK — Guna mendukung kelancaran mobilitas warga di jam-jam sibuk, personel Polsek Gedong Tataan, Polres Pesawaran, Polda Lampung, melaksanakan pengaturan arus lalu lintas di titik rawan kemacetan Jalan Lintas Barat (Jalinbar), tepatnya di Simpang Pasar Gedong Tataan, Jumat pagi (13/06/2025).
Sejak pukul 06.30 WIB, anggota Polsek yang dipimpin Aipda Yekti Andi PM dan Bripka Joni Andriansyah turun langsung ke jalan untuk membantu kelancaran arus kendaraan dan memastikan keselamatan pengguna jalan.
Kapolsek Gedong Tataan Kompol Mulyadi Yakub, S.Pd. menegaskan bahwa pengaturan lalu lintas ini menjadi agenda rutin Polsek sebagai bentuk pelayanan prima Polri dalam menjaga keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas).
“Kehadiran kami di titik rawan kemacetan ini bagian dari upaya mencegah kemacetan maupun kecelakaan, sekaligus komitmen kami menghadirkan Polri Presisi yang selalu ada untuk masyarakat,” ujar Kompol Mulyadi.
Selain mengatur arus kendaraan, personel juga mengawasi keamanan sekitar pasar dan memberikan imbauan agar pengguna jalan mematuhi aturan berlalu lintas serta lebih waspada di jalur padat.
Hingga kegiatan berakhir, situasi arus lalu lintas tetap lancar dan kondusif tanpa insiden berarti. Kehadiran aparat pagi itu pun disambut positif masyarakat yang merasa terbantu dengan pengaturan lalu lintas di titik rawan.
Aksi ini menegaskan Polri hadir bukan hanya sebagai penegak hukum, tetapi juga sebagai pelindung dan pelayan masyarakat demi terciptanya ruang publik yang aman, tertib, dan nyaman.***