SAIBETIK – Penjabat (Pj) Bupati Pringsewu Marindo Kurniawan didampingi Plh Sekda Andi Purwanto dan jajaran Pemkab Pringsewu menggelar silaturahmi dengan Bupati dan Wakil Bupati terpilih 2025-2030, Riyanto Pamungkas dan Umi Laila. Acara berlangsung di Aula Princhsto, Pringsewu Selatan, Senin (10/2/2025).
Dalam kesempatan tersebut, Pj Bupati Marindo Kurniawan menyampaikan selamat atas penetapan Riyanto dan Umi sebagai pemimpin baru Kabupaten Pringsewu. Ia berharap kepemimpinan mereka membawa keberkahan serta kemajuan bagi daerah.
“Ini adalah bagian dari proses demokrasi. Kami berharap kepemimpinan yang baru dapat melanjutkan pembangunan dan membawa Pringsewu ke arah yang lebih baik,” ujar Marindo.
Ia juga menekankan pentingnya profesionalisme jajaran Pemkab Pringsewu dalam mendukung transisi pemerintahan. “Siapapun pemimpinnya, ASN harus tetap loyal dan bekerja profesional demi kepentingan masyarakat,” tambahnya.
Pemimpin Baru, Harapan Baru
Sementara itu, Bupati terpilih Riyanto Pamungkas menyampaikan apresiasi kepada masyarakat dan seluruh jajaran Pemkab Pringsewu yang telah menjaga kondusivitas selama proses Pilkada.
“Saat ini tidak ada lagi perbedaan. Kita semua harus bersatu dan bekerja sama demi kemajuan Pringsewu. Semua ini sudah menjadi takdir, dan tugas kita adalah menjalankannya dengan penuh tanggung jawab,” kata Riyanto.
Setelah acara silaturahmi, kegiatan dilanjutkan dengan rapat sinkronisasi dan pemaparan visi-misi Bupati dan Wakil Bupati Pringsewu 2025-2030. Seluruh jajaran Pemkab Pringsewu hadir untuk membahas strategi pembangunan yang akan dijalankan demi mewujudkan Pringsewu yang lebih maju dan sejahtera.***