SAIBETIK – Dalam momentum Hari Pers Nasional (HPN) 2025, Polda Lampung menegaskan pentingnya peran pers dalam menjaga stabilitas, membangun kepercayaan publik, serta mengawal ketahanan pangan sebagai bagian dari kemandirian bangsa.
Kapolda Lampung Irjen Pol Helmy Santika menyampaikan apresiasinya kepada insan pers yang selama ini turut serta dalam menciptakan kondisi keamanan dan keterbukaan informasi yang sehat.
“Pers adalah mitra strategis dalam menyebarkan informasi yang akurat dan mendidik masyarakat. Kami mendukung penuh kebebasan pers yang bertanggung jawab dan berintegritas,” ujar Kapolda, Minggu (9/2/2025).
Kolaborasi Pers dan Polri untuk Stabilitas Nasional
Kapolda menekankan bahwa peran pers sangat krusial dalam membangun kepercayaan antara pemerintah, aparat keamanan, dan masyarakat.
“Media berperan sebagai jembatan informasi, membantu Polri dalam menjaga stabilitas serta mengedukasi masyarakat untuk berpartisipasi dalam menjaga keamanan dan ketertiban,” katanya.
Selain itu, Helmy juga menyoroti peran pers dalam ketahanan pangan, sesuai dengan tema HPN tahun ini, yakni “Pers Mengawal Ketahanan Pangan untuk Kemandirian Bangsa”.
“Melalui pemberitaan yang konstruktif, pers dapat membantu mengedukasi masyarakat tentang pentingnya ketahanan pangan, mendukung kebijakan nasional, dan memberikan informasi terkait program pertanian serta kesejahteraan petani,” tambahnya.
Polda Lampung berharap sinergi antara Polri dan insan pers semakin kuat dalam membangun bangsa yang lebih aman, maju, dan sejahtera.
“Mari kita jaga komitmen bersama untuk menyajikan informasi yang berimbang, mendidik, dan berkontribusi bagi kemajuan Indonesia,” tutup Kapolda.***