SAIBETIK— Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh prajurit muda TNI AL. Pratu Marinir Agung Dwi Kurniawan dari Yonif 7 Marinir berhasil meraih Juara I dalam ajang Kejuaraan Pencak Silat Piala Lampung Open II Tahun 2025, yang digelar di GOR Sumpah Pemuda, Bandar Lampung, Minggu (13/7/2025).
Bertarung di kelas G Putra Dewasa (75–80 kg), Agung tampil gemilang dan mengalahkan lawan-lawannya dengan teknik dan semangat juang tinggi. Kemenangan ini mengantarkan atlet kebanggaan Yonif 7 Marinir “AJABRA” tersebut lolos seleksi menuju Pekan Olahraga Nasional (PON) 2025 yang akan digelar Oktober mendatang di Kudus, Jawa Tengah.
Keberhasilan ini bukan hanya mencerminkan kemampuan individu, tetapi juga menjadi bukti semangat dan kedisiplinan prajurit TNI AL dalam berkontribusi di bidang olahraga.
Komandan Batalyon Infanteri 7 Marinir, Letkol Marinir Irwan Abidin, M.Tr.Opsla., CBEI., menyampaikan apresiasi atas prestasi membanggakan yang diraih anak buahnya.
“Selamat atas kemenangan ini. Terus berlatih dengan semangat dan disiplin agar selalu siap menghadapi kejuaraan-kejuaraan bergengsi di masa depan,” ujarnya.
Keikutsertaan dan kemenangan prajurit dalam ajang olahraga tingkat nasional diharapkan bisa menjadi inspirasi bagi seluruh anggota TNI untuk terus berkarya, baik di medan tugas maupun di arena prestasi.***