SAIBETIK — Pasca pengumuman hasil tes online tahap 1, banyak pendaftar bertanya apakah peserta RBB 2024 yang meraih nilai di atas ambang batas langsung dinyatakan lolos. Berikut penjelasannya.
Pengumuman hasil tes online tahap 1 Rekrutmen Bersama BUMN (RBB) 2024 telah dirilis. Banyak peserta yang lolos dengan nilai di atas ambang batas ketentuan RBB. Namun, apakah peserta tersebut otomatis dinyatakan lolos?
Panitia seleksi RBB menegaskan bahwa sistem pembobotan berlaku untuk seluruh tes online, baik tahap 1 maupun tahap 2. Pembobotan ini berlaku hanya bagi peserta yang lolos tes online tahap 1. Peserta yang tidak lolos tahap 1 tidak dapat melanjutkan ke tahap 2.
Untuk lulusan SMA/Sederajat, nilai tes online tahap 1 menyumbang 40 persen dari total nilai pembobotan, sementara nilai tes online tahap 2 menyumbang 60 persen. Sedangkan untuk lulusan D3, D4/S1, dan S2, pembobotan diatur dengan persentase yang sama, yakni 40 persen untuk tahap 1 dan 60 persen untuk tahap 2.
Berdasarkan ketentuan ini, peserta yang meraih nilai di atas ambang batas pada tahap 1 tidak otomatis lolos. Mereka masih harus mengikuti tes tahap 2 untuk melengkapi persentase pembobotan yang menentukan kelulusan akhir.***